Back To Top

Naruto VS Sasuke,who is the strongest?

Thursday 15 March 2012

Cerita naruto 578:kelemahan dari keputus asaan


Cerita naruto 578:kelemahan dari keputus asaan




Di chapter sebelumnya sasuke masih terus mengejar Itachi yang terus melompat untuk menemui kabuto. Namun itachi mencoba untuk menghentikan Sasuke agar tidak terus mengikutinya.

"Kuchiyose no Jutsu!" Itachi memanggil burung-burung gagak yang kemudian menghalau Sasuke agar Sasuke tidak dapat mengikuti itachi.

Namun Ternyata rencana itachi untuk menghentikan sasuke dg burung gagak gagal,.. Sasuke dapat mengatasi burung gagak yang itachi gunakan untuk menghambat perjalanan sasuke,.

"Aku menemukanmu... Apa yang sebenarnya ingin kau cari kemari...?" kata sasuke yang ingin tahu tujuan itachi.

Tiba-tiba Sasuke terkejut melihat kabuto yang sudah hampir menyerupai orochimaru.

"....!? K...kau..!? Apa kau Orochimaru...!!?" Sasuke terkejut karena ini baru pertama kali ia melihat Kabuto.

"he...he...Tidak sepenuhnya..." jawab Kabuto.

"...!! Su-suara itu... Kabuto..!!" kata Sasuke yang mulai mengenali suara kabuto.

"Aku tak pernah menyangka kalau imbalan yang kudapat dari membantunya dalam perang akan datang secepat ini... Aku Sungguh beruntung" kata Kabuto.

".......?" Itachi terdiam penuh tanya.

"Apa maksudmu sebenarnya..!? Dan Apa yang kau lakukan disini..!??" Tanya Sasuke.

"Ini cukup membingungkan,...

Namun aku akan menjelaskannya menjadi lebih sederhana..." kata Kabuto.

"Jelaskan saja sesukamu.. Sementara itu aku akan menghentikan Edo tenseimu..." kata Itachi sambil bersiap merampal jutsu (segel tangan).

"Edo Tensei ini tidak mempunyai kelemahan maupun resiko..." kata Kabuto yang tampak masih tenang-tenang saja.

"Aku ingin menjelaskannya padamu, Itachi... Tapi kau tahu, sepertinya Sasuke tak akan berdiam diri saja jika kau melakukan sesuatu..!" kata kabuto

Itachi tanpak mengurungkan niatnya untuk segera menyerang kabuto.

"Kalau kau tak bisa sabar, kau mungkin tak akan bisa menghentikan sesuatu yang bahkan seharusnya bisa kau hentikan... Dan malah menyebabkan hal yang sebaliknya..!!" kata kabuto

***Scane beralih ke 5 kage vs Madara***

Sementara itu di tempat pertarungan 5 Kage vs Madara, Madara melangkah diatas dahan pohon sambil mendekati para kage. Madara berjalan dengan susano'onya yang sudah menusuk tsunade.

"Baik, siapa yang akan menjadi targetku selanjutnya..?" kata Madara

Namun tiba-tiba Tsunade yang sebelumnya sudah tertusuk pedang susano'o kembali bangkit dan segera memukul pedang susano'o yang menusuk perutnya hingga patah. 

"jduakk,...!!!"

",...!!!?" Madara tampak terkejut melihat aksi Tsunade.

Namun bukan hanya Madara yang terkejut, 4 kage lainnya pun juga terkejut.

".......!!" 4 kage terkejut

Tsunade berhasil melepaskan dirinya dari tusukan pedang susano'o Madara, namun tiba-tiba Madara kembali menyerang Tsunade. Kali ini Madara menyerang tsunade dengan menggunakan teknik susano'o "YASAKA NO MAGATAMA..!!"

Serangan yasaka no magatama yang membentuk tiga tomoe yang terhubung dengan sebuah benang mengenai Tsunade, hingga tsunade pun terpental jauh dan terhempas di bebatuan.

"ARGHHH...!!!" Rintih tsunade.

Tsunade pun tertimbun oleh reruntuhan bebatuan.

Namun tiba-tiba Tsunade kembali bangkit... Dan bahkan, luka di perutnya tanpak perlahan menghilang.

"Teknik penyembuhan yang tidak membutuhkan segel... Begitu rupanya, jadi itu yang kau maksudkan dengan peraturan keempat yang kau buat... Kemampuan yang sama dengan milik Hashirama..!" kata Madara

"Tujuanku hanyalah untuk melakukan serangan pembukaan!" Ucap Tsunade.

"Oh, jadi kau bermaksud melawanku dengan jutsuku sendiri?" kata madara.

Selagi madara dan Tsunade berbicara, tiba-tiba onooki menyerang Madara dari belakang.

"Jinton : Genkai Kakuri no Jutsu...!!"

"WHUUSSHHH...!!"

"Akan ku bunuh kau dengan jutsuku sendiri!!!" Teriak Onooki yang sudah meluncurkan jutsunya yang dahsyat.

"ayo....!!" kata Raikage.

"...!!??" tiba-tiba Onooki terkejut karena serangannya tidak mempan terhadap madara.

"Apa kau belum mengerti juga, Oonoki..? Ninjutsu seperti ini tak akan berpengaruh padaku karena rinengan bisa menyerapnya.. Aku yakin kalau kau mengerti bahwa aku hanya bisa diserang secara langsung atau disegel..!" kata Madara.

"Tapi sebelumnya aku berhasil mengenai lengan kirimu dengan Jinton... Aku yakin ini bekerja" kata Oonoki.

"oh.. Saat itu aku sengaja untuk memperlihatkan wajah Hashirama... Aku sengaja, dengan tujuang menghancurkan harapanmu." kata Madara.

"terlalu buruk,.. Itu memiliki efek yang sebaliknya...!" jawab tsunade.

"Aku ingin menanyakan satu hal padamu...!" kata Tsunade.

"Kau mampu menipu kami dengan menggunakan bunshin Mokuton... tapi itu juga berarti, sebenarnya kau merasa tersudutkan bukan...?" kata Tsunade

"?" Sejenak Madara terdiam.

"Bagaimanapun juga ini satu lawan lima kan" jawab Madara.

"Bagaimanapun juga, kami akan menang..! Jangan menganggap kami sebagai pengecut yang tidak mengetahui kekuatanmu.. Kau adalah Uchiha Madara...!" kata Mizukage

"Aku tak pernah bilang kalian pengecut... lima lawan satu adalah angka yang sempurna untuk bersenang-senang..!" kata Madara yang kemudian merapal jutsu.

"Tajuu, Mokuton Bunshin no Jutsu..!!!"

Tiba-tiba Madara membuat bunshin, Dan kemudian bunshin-bunshin itu menyebar membagi pasukan dan menuju ke masing-masing kage, Kini keadaan berbalik menjadi satu kage melawan lima Madara.

"Sekarang berbalik lima lawan satu... Tolong kalian juga jangan menganggapku pengecut, Bagaimanapun juga musuhku adalah lima kage" Ucap Madara membalas perkataan mizukage.

"Dan, aku ingin menanyakan satu hal lagi pada kalian..." kata Madara

"..!!" Kelima kage tampak terdiam.

"Apa kalian ingin bunshinku menyerang kalian dengan menggunakan Susano'o, atau tidak...?" kata Madara seperti mengejek para kage.

***Kembali ke tempat itachi dan sasuke vs Kabuto***

"Aku tahu kau ingin membunuh Itachi karena dia telah menghabisi klanmu.. Dan aku juga ingin mengembalikannya... Dengan kata lain, Itachi adalah musuh kita berdua kan..!? Kenapa kita tidak menggabungkan kekuatan saja.? Dia sama-sama musuh kita dan kita memiliki guru yang sama...!" kata Kabuto yang mengajak Sasuke untuk melawan itachi.

Namun sasuke menolak ajakan kabuto.

"Aku tak pernah menganggapnya sebaga guru...!!! Dan, sepertinya kau salah paham... Aku mengikuti Itachi karena aku ingin berbincang dengannya..!!" kata sasuke.

"......!!" Kabuto sejenak terdiam mendengar penjelasan sasuke.

"kalau begitu, katakan padaku, kau berada di pihak mana..?" kata kabuto bertanya.

tanpa menjawab pertanyaan kabuto, Sasuke langsung menyerang kabuto dengan Shuriken.

"whusshh,..!!"

Akan tetapi, serangan Shuriken sasuke tiba-tiba dihentikan oleh itachi.

"Kenapa kau menghentikanku..!?? Dia sama saja dengan Orochimaru, dia musuhku dan juga musuhmu..!!" teriak Sasuke yang tak mengerti.

"Hmm" Kabuto tersenyum licik

"Baik... Nanti aku akan menjelaskan semuanya padamu.. Sebagai gantinya ayo kita, kalahkan dia dulu, tatapi tanpa membunuhnya..!" kata Itachi.

"!?" sasuke masih tampak belum mengerti.

"Kalau kau membunuh orang yang menggunakan Edo Tensei, maka efeknya akan bertahan selamanya.. Pertama-tama, aku akan menggunakan Tsukoyomi padanya dan mengetahui bagaimana cara untuk menghentikan jutsu ini... Kemudian, saat dia masih berada dalam pengaruh tsukuyomi, aku akan mengendalikannya dan menghentikan jutsu ini..!" Jelas Itachi.

"Huh, percaya diri sekali, kau menjelaskan dengan sangat baik rencanamu untuk mengalahkanku... Tapi apakah rencanamu akan berjalan baik seperti itu..? Seperti yang ku katakan sebelumnya, Jutsu ini tak memiliki kelemahan ataupun reseko....!" jawab kabuto.

"Setiap Jutsu memiliki kelemahan... Dan kelemahan serta resiko dari Jutsu ini adalah............"

"??" Kabuto terdiam sejenak.

"AKU....!!!" kata Itachi yang kemudian mulai mengaktifkan Mangekyou Sharingannya.

"shiinkk...!!"

".....!" kabuto hanya terdiam

"Itachi! Kau selalu saja bilang nanti dan nanti tapi pada akhirnya kau membohongiku... Setidaknya, kali ini saja.. Tepati janjimu" pinta Sasuke yang berdiri di sebelah Itachi.

"Sifat dasar Manusia takkan berubah sampai Kau mati,... Namun aku sudah mati satu kali,.. Aku akan menepatinya..!!" kata Itachi.

"Kakak beradik yang sama-sama meninggalkan sahabatnya,

ini sangat menarik" kata Kabuto.

Itachi dan Sasuke telah berdiri berdua dan telah bersiap melawan kabuto. Mereka bekerja sama untuk menghentikan kabuto.

Apakah rencana Itachi untuk menghentikan Kabuto berjalan dengan lancar..???

Bagaimana perjuangan para kage menghadapi masing-masing 5 Madara.??

Apakah Madara benar-benar bisa dihentikan..??

Temukan jawabannya di chapter-chapter selanjutnya...!!

bersambung.....!!

No comments:

Post a Comment

Visitor

Powered by Blogger.

Labels

Copyright © 2012 Bebin Cahyadi | Naruto Vs Sasuke V2 Theme | Designed by Johanes DJ